BERITA

Bupati apresiasi kinerja pejabat Bupati Sumbawa

Kamis, 29 April 2021   Admin   568  

Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa, Mahmud Abdullah dan Dewi Noviany, yang baru dilantik oleh Gubernur NTB, Zulkieflimansyah langsung menjalankan tugasnya sebagai kepala daerah.

Salah satu agenda yang dilaksanakan pada hari ini Rabu, (28/4/2021) adalah serah terima jabatan dari Penjabat Bupati Ir. Muhammad Husni M.Si kepada Bupati Sumbawa, H. Mahmud Abdullah bertempat di Aula H Madilaoe ADT Kantor Bupati Sumbawa yang juga turut dihadiri oleh Sekda Sumbawa, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Sumbawa, Forkopimda, Ketua TP PKK Kabupaten Sumbawa, para Kepala OPD lingkup Pemda Sumbawa, tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Bupati Sumbawa, Mahmud Abdullah menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Ir. Muhammad Husni, M.Si yang telah melaksanakan tugas sebagai Penjabat Bupati Sumbawa selama 28 hari terhitung mulai tanggal 29 Maret sampai 25 April 2021.

“Untuk diketahui bahwa kehadiran bapak Ir. Muhammad Husni, M.Si di Sumbawa ini pada dasarnya adalah dalam rangka “mole jango desa”, karena beliau ini adalah putra Sumbawa tulen, dan salah satu pejabat terbaik yang dimiliki Pemprov NTB,’’ kata Haji Mo – sapaan akrab Bupati.

Bupati Sumbawa bersyukur karena selama menjadi Penjabat Bupati Sumbawa, Muhammad Husni telah berupaya meletakkan pondasi yang lebih kokoh bagi perjalanan pemerintahan yang baru, bahkan sangat gencar melakukan konsolidasi dengan tokoh-tokoh di Sumbawa pasca Pilkada, termasuk membangkitkan motivasi para ASN agar bekerja lebih baik lagi.

“Sebagai wujud apresiasi saya kepada beliau, saya menginstruksikan kepada seluruh jajaran birokrasi Pemerintah Kabupaten Sumbawa untuk melaksanakan poin-poin arahan beliau selama melaksanakan tugas sebagai Penjabat Bupati Sumbawa,’’imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Sumbawa memperkenalkan visi-misi dan target-target yang diusung agar bisa dicapai demi kemajuan Sumbawa. Visi yang diusung tentunya nanti akan menjadi visi Kabupaten Sumbawa 2021-2026 adalah  “Terwujudnya Sumbawa Gemilang Yang Berkeadaban”.

Sumbawa Gemilang mengandung makna bahwa Kabupaten Sumbawa memiliki daya saing yang kuat serta mampu berkompetisi di tingkat regional, nasional maupun internasional. Adapun berkeadaban mengandung makna bahwa masyarakat Sumbawa memegang teguh nilai-nilai agama dan budaya, yang selaras dengan falsafah hidup tau samawa, yakni  “Adat Barenti Ko Syara’, Syara’ Barenti Ko Kitabullah” dengan berlandaskan kaidah  “Takit Ko Nene, Kangila Boat Lenge”.

Pada kesempatan ini, Bupati Sumbawa juga menyampaikan beberapa instruksi kepada seluruh Kepala Perangkat Daerah sebagai program kerja mendesak dan prioritas diawal kepemimpian Pemerintahan Mahmud Abdullah dan Dewi Noviany.

“Saya bersama Wakil Bupati berharap agar dukungan, kerjasama dan koordinasi di antara rekan-rekan anggota Forkompinda, pejabat dan pimpinan Dinas/Instansi di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Sumbawa, Camat maupun Kepala Desa yang telah terbina dengan baik selama ini, dapat di pertahankan dan lebih ditingkatkan di masa-masa yang akan datang. Dan kepada para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat beserta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Sumbawa, kami mohon dukungannya untuk bersama-sama kita bangun daerah ini menjadi lebih baik lagi, menuju Kabupaten Sumbawa yang gemilang dan berkeadaban dalam naungan kasih sayang Allah SWT,” harap Bupati.

Ditempat yang sama, Penjabat Bupati Sumbawa Ir. Muhammad Husni M.Si dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah dan Wakil Bupati Sumbawa, Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd yang telah dilantik oleh Gubernur NTB di Mataram. Pihaknya berharap semoga Bupati dan Wakil Bupati senantiasa sehat dan bersemangat, sehingga dapat menajalankan amanah dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab sampai dengan berakhirnya masa jabatan nanti.

“Insya Allah kami selalu mendo’akan semoga bapak Bupati dan ibu Wakil Bupati senantiasa berada dalam naungan kasih sayang dan perlindungan Allah SWT,” tuturnya.

Sementara itu, Asisten I Setda Provinsi NTB Dra. Hj. Baiq Eva Nurcahyaningsih menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Bupati dan WAkil Bupati Sumbawa yang baru dilantik. Diharapkan pasangan ini tetap diberikan petunjuk dalam melaksanakan amanah yang diberikan oleh masyarakat. Termasuk harapan kedepan dalam melaksanakan pembangunan di Kabupaten Sumbawa, Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa mendapatkan dukungan dari seluruh masyarakat.

Pihaknya juga berpesan, apa yang telah dilakukan Penjabat Bupati Sumbawa Muhammad Husni selama 28 hari di Kabupaten Sumbawa agar bisa dilanjutkan dengan baik oleh Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa. Dalam kesempatan itu, Hj. Baiq Eva juga menyampaikan selamat kepada Ketua TP PKK Kabupaten Sumbawa yang telah dilantik pada (26/4/2021).

Diharapkan bisa langsung bersatu dengan seluruh anggota PKK yang ada di Sumbawa. “Saya juga berterima kasih kepada Ibu Husni, mudahan apa yang telah dilaksanakan bias menjadi catatan baik dihdapan Allah SWT,” harapnya.  Pada kesempatan tersebut, juga dirangkaikan dengan serah terima jabatan Ketua TP PKK Kabupaten Sumbawa 

  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • PERKUAT PENYELENGGARAAN STATISTIK, DISKOMINFOTIKSANDI INISIASI RAPAT PEMBINAAN STASTISTIK SEKTORAL

    Dalam pembinaan statistik sektoral, Diskominfotiksandi berkolaborasi dengan BPS Kabupaten Sumbawa menyelenggarakan rapat pembinaan statistik sektoral bagi OPD lingkup Kabupaten Sumbawa, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Sekretariat PKK Kabupaten Sumbawa pada Rabu (4/6/2025). Hadir selaku narasumber adalah Kepala Dinas kominfotiksandi Kabupaten Sumbawa, dan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sumbawa

    Diskominfotiksandi Kontributif dalam mendukung Penyebaran Informasi Publik untukTingkatkan Literasi JKN di Kabupaten Sumbawa

    Sebagai upaya sinergi dengan media dan pemerintah daerah dalam hal penyebaran informasi yang akurat, terbuka, dan dapat dipertanggungjawabkan terkait pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), BPJS Kesehatan Sumbawa melaksanakan Engagement media, pada Rabu (4/6/2025)

    Percepat Implementasi TTE, Diskominfotiksandi Layani Penerbitan Akun TTE Kepala Sekolah

    Bidang Persandian Dinas Kominfotiksandi Kabupaten Sumbawa terus melakukan percepatan dalam implementasi Tanda Tangan Elektronik (TTE). Bertempat di Ruang Kerja Bidang Persandian, pada Rabu (28/5) dilakukan fasilitasi Tanda Tangan Elektronik (TTE) bagi Kepala Sekolah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa. Fasilitasi ini dilaksanakan sebagai upaya terus mempercepat implementasi TTE di Kabupaten Sumbawa.